Dan berikut ini Tips Menghilangkan Mendengkur Saat Tidur:
1. Ganti posisi tidur menjadi miring
Biasanya dengan tidur telentang akan menyebabkan pangkal lidah jatuh ke tenggorokan, sehingga saluran pernapasan menjadi sempit dan suara dengkuran terdengar. Ganti dengan posisi miring agar saluran pernapasan lebih terbuka dan akan mengurangi suara dengkuran.
2. Mengurangi berat badan
Orang dengan berat badan yang lebih pasti akan tidur mendengkur. Karena berat di sekitar tenggorokan menyempit, dan udara yang keluar masuk tidak lancar dan otomatis suara dengkuran akan terdengar. Untuk itu lebih di sarankan untuk mengurangi berat badan, selain mengurangi suara dengkuran juga memicu hidup sehat.
3. Hindari konsumsi alkohol dan obat penenang
Dengan mengkonsumsi alkohol atau obat penenang akan menekan sistem saraf pusat sehingga otot menjadi lemas. Sedangkan otot yang lemas ini akan menyebabkan suara dengkuran.
5. Tidur teratur
Bila kondisi tubuh lelah, maka otot akan lemas, seperti di atas tadi. Maka dengkuran akan terdengar. Untuk itu, mulai lah tidur dengan teratur setiap hari, guna menghindari kelelahan dan kecapekan.
6. Minum air yang banyak
Ternyata di dalam saluran pernapasan juga terdapat lendir yang menjadi penyebab sulitnya udara keluar masuk. Sehingga akan menyebabkan mendengkur. Di anjurkan untuk minum air 8 gelas sehari agar tidak mengalami dehidrasi dan akan memperlancar saluran pernapasan.